Belajar Membuat Content Marketing yang Bagus

Content Marketing

Tidak hanya toko online atau website perusahaan yang harus belajar content marketing yang bagus, tapi Anda sebagai blogger juga harus mempelajari hal ini.

Terlebih jika website atau blog masih baru dibangun.

Biar apa?

Biar orang tahu keberadaan website atau blogmu sehingga mereka mencari seluruh informasi yang dibutuhkan di website yang Anda bangun.

Kok publisher juga harus belajar membuat content marketing, bukannya ini digunakan untuk memasarkan produk atau jasa ?

Untuk menjawab pertanyaan ini, yuk kita cari tahu dulu apa itu content marketing.

Apa Itu Content Marketing?

Konten marketing atau Content Marketing adalah strategi pengelolaan konten yang di dalamnya meliputi pembuatan, pedistribusian, dan penyebaran.

Dalam konten marketing tidak bisa berjalan hanya dalam satu konten saja, tapi saling berkesinambungan.

Hal ini jugalah yang membuat banyak orang menyebutnya sebagai strategi. Karena dalam membuat konten marketing itu kita sedang merencanakan strategi konten seperti apa yang harus dilakukan yang di dalamnya meliputi pembuatan dan pendistribusian.

Secara sederhana ini adalah konten yang kita buat untuk memberika http://www.omblogging.com/belajar-membuat-content-marketing/ ‎ sesuatu informasi mengenai value sehingga orang yang membaca mengetahui dan terpikat dengan produk / jasa / hal lain yang diperkenalkan.

Dari sini Anda sudah tahu bukan kenapa seorang publisher harus belajar membuat content marketing yang bagus.

Apalagi jika Anda adalah pemilik perusahaan atau produk, tentu konten jenis ini sangat Anda butuhkan.

Untuk blogger, konten promosi ini nantinya kita gunakan untuk memperkenalkan website kita kepada pembaca dengan tujuan agar orang tersebut selalu mengunjungi website kita.

Sedangkan untuk pembisnis, konten promosi bisa digunakan untuk memperkenalkan produk atau jasa yang kita miliki yang pada akhirnya menjadikan pembaca sebagai pelanggan.

Dari sini kita sudah tahu pentingnya belajar marketing melalui konten untuk website kita.

Sekarang timbul pertanyaan, bagaimana cara belajar membuat content marketing yang bagus tersebut ?

Sebelum lebih jauh membahas panduan belajarnya, disini saya akan mencoba untuk memberitahu contohnya terlebih dahulu.

Contoh Penerapan Creative Marketing

Ini akan membuat Anda mengetahui garis besar dari content marketing.

Dengan mengetahui contoh ini, Anda akan lebih mudah untuk belajar konten marketing yang bagus.

Sebenarnya ada banyak contoh yang bisa saya sampaikan di sini, dimulai dari contoh content marketing di instagram sampai untuk website.

Baik itu instagram atau website sebenarnya cara kerjanya sama, cuma tempat atau platformnya aja yang beda.

Misalkan Anda memiliki website dengan tema kehamilan, tau sendiri kan gimana persaingan seo untuk niche kesehatan ?

Semua keyword sudah dikuasai oleh web-web besar.

Strategi ini bisa menjadi alternatif untuk mendapatkan pembaca sembari melakukan optimasi SEO.

Caranya yaitu dengan menghadirkan suatu informasi yang dibutuhkan oleh audiens lalu sembari memperkenlkan website Anda.

Meksipun optimasi SEO yang Anda lakukan belum maksimal, Anda bisa mendapatkan pengunjung di luar dari mesin pencari.

Salah satu contoh yang bisa Anda lihat dari penerapan metode ini adalah pengembangan website Jawarakonten.

Sebelum website mereka memiliki posisi yang bagus di mesin pencari, secara tidak sadar mereka menerapkan metode ini.

Jika Anda sering bermain di grup “Blogger Indonesia” di facebook mungkin Anda sudah tidak asing dengan Conten Agency satu ini. Karena memang ada beberapa publisher yang menyarankan layanan dari pihak satu ini.

Adalah Jawarakonten, Conten Agency atau penyedia layanan penulis artikel untuk para pemilik website, baik publisher atau UMKM.

Pertama mereka menghadirkan produk yang berkualitas, dalam hal ini artikel seo, lalu mereka mulai mencari pelanggan.

Website baru tidak akan mungkin langsung mendapatkan pelanggan dari mesin pencari dan cara lain adalah mempromosikan layanannya melalui media lain seperti group facebook dan sebagainya.

Dan inilah yang mereka lakukan.

Meskipun pada awal pembangunan websitenya jawarakonten masih memiliki rangking yang jauh dari kata ideal di mesin pencari, namun mereka berhasil mendapatkan pelanggan tetap.

Ini karena produk yang ia tawarkan berhasil menarik minat dari pelaggannya hasil dari promosi melalui facebook tadi.

Produk berkualitas dan strategi pemasaran yang ciami membuat Jawarakonten jauh lebih cepat untuk berkembang dari pada kompetitornya.

Bahkan saya lihat beberapa keywordnya sudah ada dihalaman satu google.

Kesimpulannya, content marketing sebagai alternatif pemasaran selain (strategi SEO) ternyata cukup bagus, bahkan hal tersebut akan membantu memberikan nilai untuk website Anda di mata mesin pencari sehingga SEO website juga meningkat.

Belajar Membuat Content Marketing yang Bagus

Garis besar mengenai panduan belajar content marketing yang bagus sudah saya sampaikan, kini saya akan mencoba untuk menjelaskan detail point-per point agar Anda lebih mudah dalam memahaminya.

Saya ingatkan kembali bahwa dalam membuat conten marketing yang bagus tidak hanya membuat konten yang berisi pemasarkan.

Namun kita membuat strategi konten yang akan kita gunakan untuk mendapatkan kepercayaan Audiens.

Jadi akan lebih efektif jika panduan belajar konten marketing yang bagus ini kamu lakukan secara berkesinambungan.

1. Tentukan Targetmu

Baik pemasaran trandisional, konvensional, atau digital seperti sekarang ini, mengelompokan wilayah yang ingin disasar adalah mutlak.

Dengan membuat mengerti siapa yang ingin kita sasar akan lebih mudah dan efektif dalam pembuatan konten dan pendistribusian.

Silahkan tentukan target yang ingin Anda sasar. Pengelompokan ini bisa Anda coba dari banyak hal mulai gender, umur, pekerjaan, hobby, dan masih banyak lagi lainnya.

2. Buat Konten Sesuai Target

Setelah target Anda buat, Anda bisa memulai untuk merecanakan pembuatan konten. Pengelompokan tadi tentu akan lebih memudahkan Anda dalam membuat konten.

Pastikan konten yang Anda buat sesuai dengan target yang ingin Anda sasar.

Selain itu Anda juga harus memastikan bahwa konten yang dibuat mampu memberikan penyelesaian terhadap permasalahan yang di hadapi oleh audiens.

Fungsinya hal ini memberikan rasa percaya bahwa Anda memang memiliki pemahaman yang baik terhdap materi yang dibahas.

3. Cari Tempat untuk Menemukan Audiens

Saat ini audiens bukanlah berada di website Anda, tapi di luaran sana.

Cari dimana saja target yang Anda sasar tersebut berada, setelah itu gunakan tempat tersebut untuk membranding diri Anda melalui konten yang sudah Anda buat.

Konten tidak harus menyarankan untuk menggunakan atau layanan Anda, bisa berupa tema yang edukatif atau menghibur.

4. Perkenalkan Bisnis Anda

Setelah Anda sudah memiliki nama dan perhatian dari audiens, Anda bisa mencoba untuk mengenalkan produk yang ingin Anda pasarkan tadi.

Di sini orang akan jauh lebih tertarik karena mereka langsung mendapatkan rekomendasi dari orang terpercaya yang sudah memilki value.

5. Lakukan Secara Continue

Dan yang terakhir, lakukan hal tersebut secara continue.

Panduan dalam belajar konten marketing yang bagus ini tidak bisa Anda lakukan hanya dalam satu kali saja, Anda harus melakukan secara berkelanjutan agar hasilnya juga maksimal.

Tidak sulit bukan panduan belajar konten marketing yang bagus itu ?

Silahkan terapkan pada website Anda, dan lihatlah apa yang Anda jalankan mulai merangkak perlahan.

Tetapi Anda harus ingat, tanpa produk berkualitas, strategi ini akan percuma.

You May Also Like

4 Comments

  1. Mantul om… Manis semanis madu… Berkhasiat, sepertinya beberapa dari poin diatas udah ada sebagian yang saya terapkan, tinggal lanjutin penerapan poin lain nya… Maturtengkyu om 👌👍😂

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *